Jumat, 03 Juni 2016

Resep Sushi Mudah, Lezat, dan Murah



Sushi Mudah, Lezat, dan Murah
Bahan-bahan
  1. Nori
  2. 2 cup beras (pake cup yang emang bawaan dari magiccom)
  3. 1/2 cup beras ketan
  4. Secukupnya garam halus
  5. Secukupnya Air untuk masak nasi
  6. Timun, buang bijinya
  7. Wortel
  8. Sosis
  9. Telur
  10. Mayonaise (opsional)
  11. Kecap asin (opsional untuk cocolan)
Langkah
  1. Cuci beras biasa dan beras ketan sampai bersih. Lalu masak dengan air secukupnya (takaran air seperti untuk memasak nasi pada umumnya) + garam halus sedikit saja (supaya nasi terasa gurih). Setelah matang campur mayonaise, aduk rata.
  2. Goreng sosis. Tiriskan.
    Goreng telur (tipis saja), tiriskan. Potong telur menjadi 2-3bagian
  3. Potong wortel, timun, dan sosis dengan lebar sedikit lebih besar dari korek api dengan panjang kurleb 6-7cm
  4. Rebus wortel yang telah di potong-potong, tiriskan.
  5. Siapkan nori diatas sushi-mat atau lap yang bersih. Beri nasi diatasnya, rapihkan ke semua sisi. Kemudian susun semua bahan isi, setelah rapih gulung.
  6. Potong sushi dengan pisau yang basah agar tidak lengket. Memotong sushi pelan-pelan saja seperti menggesek, jangan terlalu ditekan supaya tidak merubah bentuk sushi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar